Bertempat di Auto 2000 Suharmadji – Kediri, pada hari Sabtu tanggal 10 September 2016 di deklarasikan Chapter ke – 22 Velozity yaitu JLVC (Jarit Lurik Velozity Chapter) dimana Jarit Lurik itu sendiri merupakan singkatan dari kota Jombang – Kediri – Tulung Agung – Trenggalek – Blitar – Nganjuk. JLVC (Jarit Lurik Velozity Chapter) yang dulunya adalah bagian dari VEJC (Velozity East Java Chapter) ini telah mendeklarasikan diri menjadi chapter sendiri yang mana anggotanya terdiri dari member VEJC yang berada di wilayah tersebut.

Acara ini dimulai pada pagi hari hingga sore hari dan dihadiri oleh RR Velozity dari berbagai daerah, seperti VEJC (Velozity East Java Chapter), VCM (Velozity Chapter Malang, D’VECTA (Velozity Chapter Tangerang, PURWASUKA (Purwakarta – Subang – Karawang), JVC (Jakarta Velozity Chapter), V-SOC (Velozity Solo Chapter), VELBEC (Velozity Bekasi Chapter) dll termasuk Ketua Umum Velozity om Didy Soe dan Koordinator Chapter Velozity om Arif Priharyanto. Serta dihadiri pula oleh tamu – tamu undangan yang lain seperti dari AXIC, TKCI, Toyota Mania, Begundal Project Auto Club, HMRC dan lain – lain. Acara dimulai dari sambutan – sambutan oleh berbagai pihak, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu nasional Indonesia Raya dan masuk ke acara inti yaitu deklarasi JLVC sebagai chapter ke – 22 Velozity. Acara menjadi semakin meriah ketika pembagian doorprize & souvenir dari #PartnerVelozity dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Acara deklarasi JLVC (Jarit Lurik Velozity Chapter) ini di dukung oleh pihak Auto 2000 Suharmadji –  Kediri melalui Kepala Cabangnya yaitu Bpk Bayu Nugroho, dan dalam acara deklarasi JLVC juga diberikan pencerahan dan pembinaan tentang keselamatan dan keamanan dalam berkendara oleh perwakilan dari kesatuan lalu lintas (Kasatlantas) Polres Kediri Kota, yaitu Bpk Mujani, dimana kampanye keselamatan dan keamanan dalam berkendara juga sedang giat dilaksanakan oleh Velozity.

Acara ini juga bertepatan dengan perayaan 3th Anniversary VEJC (Velozity East Java Chapter) dan dilakukan pemotongan tumpeng secara simbolik sebagai tanda bersyukur atas usia yang diberikan. Semoga semakin solid lagi & semakin giat melaksanakan kegiatan yang positif.

Dengan adanya JLVC sebagai chapter ke – 22 Velozity, ketua chapter JLVC yang terpilih yaitu om As’adurrofiq berharap agar daerah – daerah yang sudah mumpuni agar segera mendirikan chapternya supaya Velozity semakin banyak chapter untuk menjadi wadah hobi & pelopor keselamatan dan keamanan dalam berkendara, serta semakin mudah pula untuk mensosialisasikannya. Terimakasih kepada Auto 2000, GT Radial, Pertamina Lubricants, Fastron, Garda Oto dan seluruh pihak yang telah membantu kesuksesan acara ini.

#alwaysVELOZity

#enjoyVELOZity